Pada zaman yang semakin berkembang, pabrik air minum dalam kemasan amdk menjadi salah satu industri yang menjadi primadona saat ini. Modal yang tidak terlalu besar, ROI (Return Of Investment) yang cukup tinggi dan disertai dengan Waktu BEP (Break Even Point) yang cukup singkat membuat bisnis ini banyak di minati oleh pelaku bisnis.
Bagi anda yang menjadi seorang pengusaha, alangkah baiknya kalau dipahami dulu seluk beluk usaha air minum kemasan. Dibawah ini kami akan melakukan pembahasan untuk berbagai hal yang perlu di ketahui sebelum masuk kedalam bisnis tersebut.
" Pada Halaman ini kami membahas beberapa topik secara umum, bagi pembaca yang ingin membaca lebih detail untuk masing-masing topik. Silahkan di scroll sampai bawah. Disana sudah kami sediakan link bacaan sesuai dengan keperluan pembaca mengenai segala macam seluk belum pabrik air minum dalam kemasan dengan lebih detail ke halaman selanjutnya "
PENGERTIAN AIR MINUM KEMASAN AMDK
Daftar isi
Air minum dalam kemasan (amdk) adalah air yang diolah dengan menggunakan teknologi filtrasi tertentu, kemudian dikemas dalam beberapa bentuk, antara lain: Botol 330ml, Botol 600ml, Botol 1500ml, Gelas 240ml, Gallon 19liter maupun ukuran kemasan lainnya.
LATAR BELAKANG TIMBULNYA BISNIS AIR MINUM KEMASAN AMDK
Di saat kebutuhan air yang benar benar layak semakin sulit didapat, berbagai jenis pabrik amdk banyak bermunculan baik dari skala kecil hingga skala yang besar. Beberapa tahun sebelum air minum dalam kemasan tidak sebanyak saat ini, masyarakat mengolah sendiri air yang akan mereka konsumsi dengan memasaknya terlebih dahulu untuk membunuh bakteri atau virus yang ada dalam air.
Tetapi dengan perubahan jaman dimana perindustrian semakin menjamur, mengakibatkan banyaknya limbah yang dibuang ke saluran pembuangan. Hal tersebut diperburuk dengan pembuangan limbah yang tidak sesuai dengan standar baku mutu dan lemahnya pengawasan dari Dinas Lingkungan Hidup. Hal tersebut akan mengakibatkan kualitas sumber air yang ada akan semakin buruk karena resapan dari limbah tersebut.
Oleh karena itu, saat ini kita tidak dapat mengolah air minum hanya dengan merebusnya sampai mencapai titik didih, karena yang mencemari bukan hanya bakteri tetapi kontaminan berbahaya lainnya. Hal tersebut yang menjadi latar belakang banyak munculnya pabrik air minum. Sebelum kita masuk ke pembahasan yang lebih dalam, alangkah lebih baiknya kalau kita mengetahui terlebih dahulu jenis-jenis air minum kemasan yang terdapat di pasaran saat ini.
JENIS-JENIS AIR KEMASAN AMDK TERBAGI MENJADI 5, ANTARA LAIN :
- Air Mineral.
Air yang memiliki kandungan mineral baik secara alami atau buatan.
- Air Mineral Alami.
Proses pembuatan air mineral pada air minum yang berasal dari alam. Mineral yang didapat secara alami.
- Air minum Demineral.
Berikut adalah air minum yang mengandung sedikit sekali mineral.
- Air Minum Embun.
Proses penguapan dan kemudian di kondensasi menjadi air.
- Air minum dengan kondisi khusus.
Air minum yang dibuat dibuat dengan kondisi tertentu untuk menarik minat konsumen.
Sekian penjelasan mengenai Jenis-jenis air minum kemasan. Dihalaman selanjutnya, kami menjelaskan secara detail apa yang menjadi pembeda dari jenis-jenis air minum tersebut.
HAL-HAL YANG HARUS DI PERHATIKAN SEBELUM MEMBANGUN PABRIK AIR MINUM DALAM KEMASAN.
Ada beberapa hal yang harus kita perhatikan saat kita ingin membangun sebuah pabrik air kemasan baik mineral maupun jenis lainnya. Antara lain:
MODAL USAHA / BIAYA PEMBUATAN PABRIK AMDK.
Modal usaha dalam mendirikan pabrik air mineral merupakan salah satu hal yang harus diperhatikan. Dengan persiapan modal yang cukup, maka pembangunan pabrik akan berjalan dengan lancar. Untuk pengusaha maupun instansi pemerintah, seperti BUMDES, PERUSDA, PERUMDA ataupun PEMDA yang ingin memulai usaha pabrik air minum dalam kemasan. Maka kami sarankan untuk membuat perencanaan yang cukup detail sebelum memulai usaha tersebut. Konsultasikan dengan kami untuk perencanaan tersebut.
Modal usaha / biaya pembuatan pabrik air kemasan harus di perhatikan dengan benar. Banyak pelaku usaha yang tidak menghitung dengan benar untuk setiap komponen biaya yang akan muncul seperti mesin air minum dalam kemasan tersebut sehingga hal tersebut akan menyebabkan terjadinya Over Budget.
Over budget atau kelebihan dari anggaran untuk beberapa pengusaha yang memiliki modal yang cukup, mungkin tidak akan terlalu berpengaruh. Tetapi lain halnya dengan pengusaha atau instansi yang memiliki keterbatasan dalam hal anggaran. Contohnya Pelaku UMKM, Pengusaha yang meminjam modalnya di Bank akan kesulitan untuk mendapatkan tambahan biaya dari BANK.
Begitu pula dengan BUMDES (Badan Usaha Milik Desa), PERUSDA (Perusahaan Daerah), PERUMDA (Perusahaan Umum Daerah), PERSERODA (Perusahaan Perseroan Daerah) yang merupakan instansi pemerintahan. Mulainya bisnis ini haruslah di persiapkan dengan baik.
KUALITAS DAN KUANTITAS SUMBER AIR BAKU YANG AKAN DIOLAH MENJADI AIR MINUM KEMASAN
Sumber bahan baku hendaklah di pilih yang kualitasnya terbaik dan kapasitasnya mencukupi. Hal penting yang harus dilakukan oleh seorang pengusaha air minum adalah harus dapat memastikan bahwa sumber air yang akan diolah tersebut memiliki kualitas yang baik. Sehingga perusahaannya dapat bersaing di pasaran.
Di halaman ini, kami hanya membahas secara singkat beberapa yang menurut kami penting untuk dibahas, tetapi anda tidak perlu khawatir, dipaling bawah penjelasan ini, sudah kami sediakan link untuk pembahasan pertopik dengan lebih detail.
Selamat membaca.
salam dari kami, PT Tanindo Anugerah Nusantara.
PROSES PRODUKSI AIR MINUM DALAM KEMASAN AMDK.
Didalam pabrik air kemasan, Proses produksi terdiri dari beberapa proses dari mulai Filtrasi sampai penyimpanan barang jadi. Semua proses itu harus di control dengan baik dan dibuatkan sebuah SOP (Standar Operation Prosedure) yang baik agar sebuah pabrik dapat berjalan dengan baik.
Beberapa proses produksinya, antara lain :
- Proses Filtrasi.
Gambar dibawah merupakan rangkaian mesin AMDK yang berguna untuk proses filtrasi. Proses ini adalah proses awal dimana air harus di lakukan filtrasi agar kotoran-kotoran dan kontaminan terbuang dari dalam air.
- Proses Proses Sterilisasi awal.
Selanjutnya setelah proses filtrasi, maka air tersebut harus dilakukan proses sterilisasi awal untuk pembunuhan bakteri yang terdapat dalam air tersebut.
- Proses sterilisasi lanjutan.
Sterilisasi lanjutan yang dilakukan untuk proses pembunuhan bakteri yang terdapat dalam kemasan air minum.
- Proses pengadukan.
Apabila di kehendaki untuk ditambahkan beberapa mineral ataupun perasa lainnya, maka proses pengadukan ini haruslah ditambah dan dilakukan dengan menggunakan agitator / Tangki Pengadukan.
- Proses pengisian.
Setelah semua proses 1-4 dilakukan, kemudian air sudah siap untuk dilakukan pengisian kedalam wadah. Biasanya berbentuk gelas, botol maupun gallon.
- Proses memberikan label.
Gelas, botol dan gallon yang sudah terisi dan tertutup, kemudian diberikan segel dengan menggunakan stiker, segel plastic yang dapat dilakukan secara manual maupun automatic.
- Proses pemberian expired date.
Untuk setiap produk yang telah selesai diisi dan dipasangkan label, kemudian diberikan kode expired date agar konsumen dapat mengetahui jangka waktu kadarluarsa untuk produk tersebut.
- Proses pengepakan.
Proses selanjutnya adalah pengepakan atau packing, Produk yang telah siap, akan kemudian dimasukan kedalam kardus atau media pembungkus lainnya dan disegel.
- Proses penyimpanan.
Produk yang telah di kemas, kemudian dilakukan proses penyimpanan kedalam Gudang barang jadi atau Gudang basah dengan system pengeluaran barang FIFO( First In First Out).
JENIS FILTRASI DAN SISTEM PENGOLAHAN AIR PADA PABRIK AMDK.
Terdapat berbagai jenis filtrasi dan sistem pengolahan air pada pabrik amdk dalam menghasilkan air minum dalam kemasan. Beberapa proses tersebut di pilih tergantung dari kualitas air sumber yang akan diolah. Semakin baik kualitas sumber air yang digunakan, maka semakin sedikit juga jenis filtrasi yang digunakan dalam pabrik tersebut.
Berikut beberapa contoh jenis filtrasi dan system pengolahan air pada pabrik air kemasan.
Jenis filtrasi | Kegunaan |
Makro filtrasi | Menyaring kotoran kasar |
Mikro filtrasi | Menyaring kotoran halus |
Ultraviolet lamp | Membunuh bakteri dan virus |
Ozon generator | Membunuh bakteri dan virus |
Ultrafiltrasi | Menyaring kotoran yang sangat halus |
Nanofiltrasi | Menyaring ion-ion tertentu dalam air, biasanya TDS air hasil berkurang 50-80% |
Reverse osmosis | Menyaring hampir semua ion dalam air, TDS air hasil berkurang 95-98% |
LOKASI PABRIK AMDK.
Lokasi pabrik air minum haruslah menjadi perhatian khusus untuk pengusaha yang ingin memulai usaha ini. Biasanya penentuan lokasi akan dilakukan di awal. Oleh karena itu, kami menyarankan untuk memperhatikan beberapa aspek-aspek yang terkait dengan lokasi dan tata letak pabrik tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi lebih lanjut
DESAIN / DENAH RUANGAN PABRIK AIR MINUM DALAM KEMASAN.
Denah / layout pabrik air minum perlu diperhatikan oleh pelaku usaha, desain pabrik AMDK hendaklah menyesuaikan dengan ketentuan SNI dan BPOM. Karena dalam pengurusan izin, jika dilakukan tanpa denah/desain yang sesuai, maka izin tidak akan pernah dikeluarkan oleh SNI dan BPOM.
KETERSEDIAAN AKSES LISTRIK DAN DAYA LISTRIK YANG DIPERLUKAN PABRIK AMDK.
Daya listrik minimum yang diperlukan oleh sebuah perusahaan air minum kemasan adalah berkisar 16.000watt. Oleh karena itu ketersediaan akses listrik pada lokasi pabrik sangatlah penting untuk menunjang kinerja mesin air minum dalam kemasan. Mesin – mesin yang digunakan pada perusahaan air minum adalah mesin amdk yang banyak menggunakan pompa dan motor dengan penggunaan Listrik 3phase.
Listrik dengan tegangan 380V yang stabil di perlukan untuk menjaga agar mesin amdk tidak cepat rusak. Jika didapati listrik yang tidak stabil, maka diharapkan dapat digunakan Stabiliser Voltage. Penggunaan Mesin genset sangat tidak di anjurkan karena listrik yang dihasilkan tidak stabil sehingga dapat menyebabkan terjadinya kerusakan mesin air minum dalam kemasan tersebut.
SUMBER DAYA MANUSIA (SDM) DILOKASI SETEMPAT.
Pabrik air minum menyerap beberapa kategori tenaga kerja, Antara lain : Operator Packing, Operator mesin AMDK, Sopir, Staff Kantor, Staff Laboraturium, Manager produksi & tenaga penjualan. Tenaga kerja yang terampil dan berkomitmen tinggi sangat diperlukan untuk memastikan proses produksi dapat berjalan dengan lancar dan maksimal. Oleh karena itu, hendaklah seorang pengusaha memperhatikan kualitas sumber daya manusia di lokasi setempat.
PANGSA PASAR YANG MENJADI TARGET PEMASARAN PERUSAHAAN.
Untuk mendukung agar pabrik amdk lebih cepat berkembang, maka diperlukannya analisa akan pangsa pasar yang akan di bidik oleh perusahaan. Menjadi hal yang penting untuk sebuah perusahaan untuk mengetahui pangsa pasar yang akan menjadi targetnya. Dengan melakukan pengelompokan akan target pasar yang akan di masuki, maka perusahaan dapat lebih spesifik menentukan golongan masyarakat mana yang akan menjadi target mereka.
PRILAKU / BUDAYA DARI KONSUMEN YANG MENJADI TARGET PASAR
Faktor lain yang perlu diperhatikan, pada saat Pabrik AMDK hendak menentukan produk yang akan dibuat adalah dengan memperhatikan perilaku pada konsumen. Dengan mengetahui perilaku / budaya dari konsumen, maka kita akan dapat menentukan beberapa strategi pemasaran dengan lebih akurat dan tepat sasaran. Dengan menggunakan strategi yang tepat, maka tingkat persentase keberhasilan penjualan akan lebih tinggi.
STRATEGI PEMASARAN PRODUK AIR MINUM KEMASAN.
Tenaga penjualan merupakan ujung tombak perusahaan. Tanpa strategi marketing yang baik, perusahaan tidak akan dapat berjalan dengan baik. Oleh karena itu kami akan mencoba membahas secara singkat beberapa strategi pemasaran perusahaan air minum kemasan.
TINGKAT PERSAINGAN DIDAERAH YANG MENJADI TARGET PASAR.
Keberadaan pesaing bisnis pabrik air minum terbilang cukup banyak. Hal ini dikarenakan air minum merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia yang sangat vital dan tidak dapat digantikan dengan apapun. Sehingga, selalu muncul kompetitor atau pesaing dalam lini bisnis ini. Akan tetapi, persaingan di dalam bisnis merupakan hal lumrah dan pasti terjadi, apapun bidang usahanya.
Meski sering mendapat stereotype buruk, faktanya persaingan juga memberi dampak positif. Selain menguji kelihaiannya untuk menjalankan bisnis, persaingan juga memotivasi pengusaha untuk mengerahkan kreativitasnya. Untuk itu, siap atau tidak siap, persaingan tetaplah ada. Jadi harus tetap siap dan tanggap untuk menghadapi persaingan. Salah satu hal yang perlu dilakukan adalah menganalisa pesaing.
IZIN USAHA PEMBANGUNAN DAN SYARAT MENDIRIKAN PABRIK AMDK.
Sebelum mengajukan izin SNI dan BPOM, perusahaan perlu untuk mendapatkan beberapa izin, antara lain : SIUP, TDP, NPWP, AKTA PERUSAHAAN, SIPA, HO, IUI, TDI dll.
Perizinan usaha pabrik air minum dalam kemasan merupakan hal yang sering di lupakan oleh pelaku usaha, banyak yang menyamakan antara izin membuat depot air minum dengan membuat pabrik air minum kemasan mineral.
Padahal untuk membuat pabrik AMDK membutuhkan izin yang lebih ketat dibanding depot air minum. Ijin edar dari perusahaan harus di dapatkan sebelum perusahaan ingin mengedarkan produk mereka.
Beberapa izin yang diperlukan untuk memulai bisnis air minum kemasan amdk, antara lain:
No | Izin |
1 | IMB – Izin mendirikan bangunan |
2 | UKL-UPL – Izin Lingkungan |
3 | IUI – Izin Usaha Industri |
4 | TDI – Tanda Daftar industri |
5 | SIPA – Surat Izin Pengambilan Air |
6 | SNI – Standar Nasional Indonesia |
7 | BPOM – Balai Pengawas Obat dan makanan |
8 | Halal- LPPOM MUI |
9 | ISO 9000/2005 |
10 | Izin Prinsip |
BIAYA PRODUKSI AIR MINUM KEMASAN.
Biaya produksi air minum dalam kemasan merupakan hal penting untuk di ketahui lebih lanjut. Dengan mengetahui berapa biaya produksi untuk air minum tersebut. Maka kita dapat melakukan perhitungan harga jual yang sesuai dengan pasar. Biaya produksi juga di perlukan jika kita hendak membuat Proposal atau Feasibility Studies ( Studi kelayakan bisnis ).
Di halaman berikutnya kami akan mencoba menjabarkan lebih detail untuk melihat komponen biaya apa saja yang ada.
Berikut adalah beberapa biaya produksi untuk masing-masing produk amdk, Antara lain:
No | Keterangan | Range harga / Dus |
1 | Biaya produksi air minum gelas | Rp 9.000 – Rp 11.000 |
2 | Modal produksi air kemasan botol | Rp 18.500 – Rp 21.000 |
3 | Modal air minum kemasan galon | Rp 1.200 – Rp 1.700 |
ANALISA PELUANG USAHA ATAU STUDI KELAYAKAN BISNIS PABRIK AMDK
Sama seperti bisnis makanan, bisnis minuman air kemasan selalu mendatangkan banyak keuntungan. Meski terlihat sangat menggiurkan, menjalankan bisnis tanpa rencana bukanlah tindakan yang tepat.
Melalui studi kelayakan bisnis air kemasan, Anda bisa menilai worth it tidaknya bisnis tersebut untuk dijalankan. Studi kelayakan bisnis sama seperti penelitian atau observasi. Cara ini banyak dilakoni pebisnis sebelum mereka membangun kerajaan bisnis dengan ide yang baru.
PROPOSAL USAHA PABRIK AMDK.
Proposal usaha air minum dalam kemasan merupakan hal penting untuk diketahui sebelum kita menjalankan usaha ini. Dengan Memiliki proposal usaha air minum kemasan, maka kita dapat menganalisa apakah bisnis ini layak dijalankan atau tidak. Usaha air minum AMDK merupakan usaha yang menjanjikan, dengan tingkat keuntungan yang lumayan dengan tingkat ROI 40% dan BEP ( Break Even Point ) selama 20 bulan.
HARGA MESIN PABRIK AIR MINUM AMDK.
Harga mesin pabrik air minum dalam kemasan amdk sangatlah bervariatif. Banyak hal yang akan mempengaruhi harga mesin tersebut. Jangan terkecoh dengan harga yang murah, Biasanya mesin yang harganya murah tidak akan memenuhi standar SNI dan BPOM. Ketika kita menggunakan mesin air minum dalam kemasan yang tidak terstandarisasi SNI dan BPOM, maka dipastikan perusahaan itu tidak akan dapat berjalan karena tidak didapatkannya Sertifikasi dari SNI dan BPOM. Kisaran harga pabrik air minum amdk adalah dimulai dari yang termurah Rp 350.000.000 Sampai Rp 1.200.000.000,- untuk skala pabrik kecil.
Bila anda berkeinginan untuk membuat sebuah pabrik air minum, maka kami sarankan untuk banyak berkonsultasi dengan pembuat mesinnya. Harga mesin pabrik air minum amdk yang murah bukanlah menjadi faktor utama. Tetapi Perhatikan apakah kontraktor pembuat mesin air minum dalam kemasan tersebut menguasai seluk beluk mengenai pabrik amdk atau tidak.
“Pabrik air minum kemasan di atur spesifikasinya oleh SNI dan BPOM. Sekali anda salah beli, maka pabrik tidak akan dapat beroperasi !!!!! “
PT Tanindo Anugerah Nusantara
Silahkan berkonsultasi langsung dengan PT Tanindo Anugerah Nusantara mengenai bermacam hal mengenai pabrik amdk, dan silahkan bandingkan dengan perusahaan serupa lainnya. Maka kami yakin anda akan mengetahui perusahaan kami memiliki service, Jam terbang, pengalaman, spesifikasi yang lebih baik dibanding perusahaan lain. PT Tanindo Anugerah Nusantara tidak memberikan Harga mesin pabrik air minum amdk yang termurah, tetapi kami berikan harga mesin amdk yang paling reasonable dan service terbaik.
FAQ
Berapa besar investasi untuk membuat pabrik air minum?
Besar investasi untuk membuat perusahaan air minum dimulai dari harga Rp 1.200.000.000,- sampai puluhan milyar rupiah, investasi tersebut termasuk mesin, bangunan, izin dll. Untuk harga menjadi relatif menyesuaikan dengan tempat. PT Tanindo Anugerah Nusantara menjual mesin pabrik air minum dan Jasa konsultasi.
Apakah izin untuk membuat pabrik air minum dalam kemasan sulit?
Pada dasarnya izin tidak terlalu sulit untuk didapatkan selama kita memenuhi semua kriteria yang ditetapkan oleh pemerintah. Saran kami, coba perhatikan beberapa peraturan dasar untuk membuat pabrik air minum. Seperti SIPA. IMB, Tata Ruang dll.
Apakah pabrik air minum bisa menggunakan air tanah yang di bor?
Ya. Selama kualitasnya memenuhi baku mutu, Air bor dapat digunakan untuk dijadikan sumber mata air. Semakin baik kualitas baku mutu air kita, maka semakin sederhana juga filter yang dibutuhkan.
Apakah bisa membuat pabrik air minum skala rumah tangga ?
Banyak yang bertanya kepada kami, apakah mereka bisa membuat sebuah pabrik dengan skala rumah tangga ? maka jawabannya adalah sulit. Mengapa sulit ?
Karena kalau kita bicara mengenai produksi rumah tangga, Maka kita identik dengan jumlah kapasitas yang terbatas, modal yang terbatas dan tempat yang terbatas. Kita harus memahami, kalau yang Namanya sebuah usaha itu pasti ada minimum produksi yang diperlukan agar dapat balik modal atau minimal menutupi biaya produksi. Untuk produksi rumah tangga, sulit untuk bisa menutupi kapasitas produksi yang ideal. Dan yang harus diketahui adalah, Baik produksi rumah tangga ataupun skala pabrik. Tetap kita membutuhkan SNI dan BPOM.
Apakah bisa produksi air minum di rumah ?
Selama kita bisa mengikuti ketentuan dari BPOM dan SNI untuk tata ruangnya, maka tidak akan ada masalah membuat dirumah. Dan untuk pembuatan pabrik di rumah agar diperhatikan IMB, karena IMB untuk rumah tinggal dengan Produksi tentunya berbeda.
Apakah pabrik kecil membutuhkan izin SNI dan BPOM seperti pabrik besar lainnya?
Benar. Baik pabrik yang besar maupun kecil. Semuanya harus memenuhi ketentuan dan mempunyai izin dari SNI dan BPOM.
Antara bangunan, mesin dan perizinan, mana yang harus dibuat terlebih dahulu?
Untuk Mempercepat proses pembangunan dan operasional perusahaan, maka kami sarankan agar dapat dijalankan secara paralel dan dilengkapi dengan Time Schedule atau kurva S.
Apakah izin pasti akan keluar apabila kita akan membuat pabrik air minum?
Kalau semuanya sudah sesuai dengan ketentuan yang berlaku di Indonesia, maka bisa dipastikan izin pasti keluar. Hanya saja ada yang cepat ada yang lebih lambat.
Berapa lama estimasi pabrik air minum dapat beroperasi dimulai dari perencanaan hingga dapat dipasarkan?
Sesuai pengalaman kami, paling cepat sebuah pabrik dapat beroperasi adalah 6 bulan. Proses pengajuan perijinan dapat dimulai bersamaan dengan dimulainya pembangunan pabrik dan pembuatan mesin secara paralel. Setelah mesin selesai dipasang dan testing commissioning, maka pihak auditor dari SNI akan melakukan kunjungan ke pabrik untuk Audit standarisasi SNI dan begitu pula dengan BPOM.
Apakah PT Tanindo Anugerah Nusantara juga menjual bahan baku produksi ?
Tidak, kami hanya menjual mesin dan jasa konsultan. Dan beberapa referensi untuk bahan baku yang baik dan berkualitas akan kami berikan kepada klien kami.
Apakah bisnis air minum kemasan pasti menguntungkan ? dan seberapa banyak perusahaan yang berhasil maju dan berkembang ?
Sama prinsipnya dengan usaha lainnya. Tidak ada sebuah usaha yang pasti menguntungkan. tapi dengan Usaha, Niat, Kerja Keras dan DOA, maka kemungkinan sebuah perusahaan berkembang dan memberikan keuntungan, akan lebih besar. Tapi kalau kita hitung secara teoritis, yang penting kapitas penjualan yang menjadi target terpenuhi. Maka kita akan untung.
Baca Juga :
- Penjelasan Pabrik air minum dalam Kemasan secara umum.
- Strategi branding & Brand Awareness Perusahaan Amdk.
- Investasi / modal usaha untuk membangun pabrik amdk.
- Desain ruangan pabrik air minum amdk.
- Standar design GMP (Good Manufacturing Practice) dan CPPOB dalam Food Industri Air minum dalam kemasan.
- Penjelasan dan Penerapan ISO pada perusahaan air minum.
- Penerapan OHSAS untuk kesehatan dan keselamatan kerja Karyawan.
- Analisis Bahaya dan Pengendalian Titik Kritis ( HACCP ) Perusahaan Air minum
- Perilaku dan Budaya konsumen dalam membeli air minum kemasan.
- Strategi pemasaran air minum kemasan.
- Pentingnya Analisis pesaing air minum kemasan.
- Cara membuat studi kelayakan bisnis air kemasan.
- Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam mengelola manajemen pabrik amdk.
- Apa penyebab pabrik air minum bangkrut ? Kenali penyebabnya.
- Biaya produksi air minum kemasan gelas, botol dan gallon.
- Izin usaha pabrik air minum kemasan.
- Jenis-jenis air minum kemasan.
- Kualitas sumber air kemasan.
- Cara menentukan lokasi pabrik air minum yang ideal
- Target pangsa pasar air minum kemasan.
- Peralatan laboraturium pabrik air kemasan.
- Proposal bisnis usaha air minum kemasan.
- Dokument UKL UPL Perusahaan Air minum kemasan.
- Air Hexagonal ORP
- Denah ruangan pabrik air minum kemasan
- Ukuran kardus gelas dan botol air minum
Mau tanya, apa yang menurut bapak paling penting dalam merencanakan pabrik air minum ? Terima kasih
slmt sore, terima kasih atas pertanyaannya.
Menurut kami, hal yang paling utama dan paling penting adalah sumber air yang akan digunakan. kita harus memastikan dulu sumber air kita layak dipakai dan dalam pengolahannya tidak mengeluarkan biaya yang terlalu besar. Dengan air yang baik, maka pengolahan dapat lebih mudah dan lebih murah. sehingga kita dapat bersaing dengan pesaing lainnya.
terima kasih
Halo, kalo perusahaan ingin membuat air mineral dengan brand sendiri tapi melalui Maklon lalu bagaimana ya? apa saja syarat dan izin yang perlu diurus? mohon bantuannya, terima kasih.
Untuk Maklon, biasanya yang dipakai adalah ijin dari perusahaan yang memproduksi air tersebut. Tetapi nanti di kemasan harus ada keterangan produk di produksi siapa dan untuk siapa.
Saya ingin membuat usaha air mineral.botol dan gelas…utk skala menengah tapi mesin dri jepang bagaimana ?…mohon info
Silahkan pak. bisa langsung di hubungi pabrikan penjual mesin yang dari jepangnya. Kami tidak menyediakan mesin amdk dari jepang. kemungkinan yang bisa kami lakukan hanya menjadi konsultan untuk pabrik tersebut.
terima kasih
Mohon izin bertanya Pak.
Jika perusahaan yang sama pertama tama mendirikan perusahaan AMDK kemudian mereka juga membuat kemasan plastik dan galon sendiri. Bagaimana mengenai perizinan mereka. apa harus menggunakan IUI baru untuk kemasan plastik atau IUI AMDK sudah include semua.
terimakasih
mohon maaf kami tidak terlalu jelas dengan maksud pertanyaannya. Untuk IUI selama masih di jenis usaha yang sama, masih bisa menggunakan IUI yang sama. Tapi kalau SNI dan BPOM yang lebih spesifik, ganti logo atau warna saja harus di sesuaikan kembali sni dan bpomnya.
terima kasih
Bagaimana cara mendapatkan sumber air yg baik utk usaha AMDK ini? Bagaimana jika sumber airnya digunakan masyarakat/pihak lain jg? Apakah sumber airnya hrs dimiliki sendiri utk eksplorasi AMDK? apakah sumber airnya berupa mata air atau melakukan pengeboran sumber air? Mohon penjelasannya. Tksh
untuk sumber air yang baik. mengacu pada 3 hal, Yaitu : Kualitas, Kuantitas dan kemungkinan pencemaran. Perhatikan hal itu untuk mendapatkan sumber air yang terbaik.
dan untuk sumber air, kalau digunakan oleh masyarakat, ya tinggal di bicarakan dengan desa, apakah di izinkan atau tidak.
Kami ingin mendirikan perusahaan AMDK di Tangerang, bolehkan pake sumber air tanah?
kalau ingin berkonsultasi lebih lanjut, bisakah memberikan no wa atau email?
Air tanah boleh pak. asal memenuhi kriteria air sumber yang baik. untuk no contact bisa ke cs@tirtamandiri.com
Sore Pak,, saya punya depot air minum ro, berencana mau bikin amdk berapa ya pak biaya seluruhnya
untuk biaya estimasinya, ibu bisa liat di page kami mengenai biaya investasi. sebagai gambaran bisa di lihat di link ini. https://www.tirtamandiri.com/pabrik-air-minum-dalam-kemasan-amdk/investasi-modal-pabrik-air-minum/
apakah boleh dan dapat izin kalo mendirika AMDK di tengan perumahan ,dan sumber airnya suplai dari tanki yang berasal dari bogor atau tangerang
kalau warga mengizinkan dan regulasi dari pemerintah daerah tidak melarang itu. maka di perbolehkan.
Ijin bertanya pak, apakah mendirikan AMDK bisa Home Made tanpa harus membuat pabrik terlebih dahulu?
Akankah ijin BPOM dan SNI bisa keluar?
Mohon pencerahannya.
Yth Pak Lorenzo
untuk homemade kita kurang paham artinya seperti apa. tapi satu hal yang pasti adalah kita harus mengurus sni dan bpom baik itu pabrik kecil maupun pabrik besar.
Tanpa adanya pabrik, SNI dan BPOM gak akan bisa keluar.
terima kasih
halo pak, saya mau konsultasi untuk pendirian AMDK saya memiliki tanah yang mempunyai mata air dan sudan berjalan usaha isi ulang galon
silahkan pak. langsung dicontact telp yang tertera dibawah.
Slamat malam pak,,saya membutuhkan bantuan untuk mencari investor pembuatan AMDK,,karena saya punya mata air dikebun saya,,kalau ada,,bisa hubungi saya 082166667229
terima kasih infonya
Siag Baapak /Ibu
Apakah bisa di bantu untuk Analisa biaya pembuatan PabrikAir Minum Dalam Kemasan,saya ada rencana buat pabrik AMDK cuma masih Bingung Hittung Hitungan nya.
Sementara Investor ( Keluarga/Orang Tua )minta di hitungkan rencacana Biaya yang di butuhkan samapai bisa produksi dan jualan .
Semoga bisa di bantu
Siang Pak Ridwan.
bisa pak, bapak bisa menggunakan jasa konsultan kami untuk membuat perhitungan tersebut. silahkan hubungi no contact kami ya
Selamat malam….
Kami berencana take over Pabrik AMDK yang sudah beroperasi dan sekaligus pengembangannya terutama kapasitas teknologi terbaru AMDK. Mohon sharing bapak dalam hal ini. Sumber mata air memiliki debit 514 liter/detik.
wass,
Raka
yth Pak Raka.
untuk konsultasi lebih lanjut silahkan menghubungi kami langsung di no yang tertera.
thanks
Selamat Sore
Kami berencana membuat pabrik AMDK bekerja sama dengan BUMDES apakah kami bisa dibantu dengan biaya biaya apa saja yang mesti kami siapkan.
slmt sore. mohon dapat menhubungi langsung marketing kami untuk keperluan RABnya
Selamat malam pa..
Saya punya sumber mata air sendiri di kebun SHM , air nya sudah tes lab dan bisa langsung di minum, bisa dicarikan investor untuk membuat pabrik AMDK atau mau maklon air nya saja… Lokasi nya ada di Kuningan jabar, kaki gunung Ciremai.. kalau bisa hubungi 08991261285 / 081314665396 … Trimakasi pa
slmt malam. mohon maaf, kami hanya konsultan dan kontraktor mesin amdk. Silahkan dapat di cari investornya, kalau sudah dapat investornya, bisa menghubungi kami untuk mesinnya.
Selamat malam izin sy dari Kalimantan Utara khususnya kab.Nunukan berbatasan dgn tetanga malasiya sy sdh penya sumbur bos mengingat kab. Kami adalah pulau sy rencana mau buka depot air pernah ada tim survey dari Jakarta ktemu sy dr hasil penjelasanya bahwa di daerah sy ada kurang lebih 60 depot air tp TDK ada yg masuk standar kecuali air bor yg sy buat gimn pendapat bapak pH air antara 6 sampai 6,5 sy rencana mau buka usaha air
maksudnya bagaimana ya pak ? bisa langsung di contact ke marketingnya pak.
saya punya sumber mata air non stop di atasnya AMDK Aq
apakah bisa di buat AMDK merek lain
bisa aja. selama air sumbernya boleh di pakai
butuh mesin line air kemasan
wA 0812-9355-5079
silahkan hubungi sales kami
mohon konsultasi pak terkait pembangunan pabrik AMDK , yang bisa konsultasi by Phone/ wa pak..
ada beberapa hal yg ingin kamibtanyakan terkait RAB pembangunan pabrik Amdk
saya dari Medan sumut
slmt siang. untuk konsultasi, bisa langsung menghubungi no yang ada. terima kasih
bapak bisa menghubungi no contact yang ada di website kami